Dodol durian merupakan oleh-oleh khas Palembang. Dodol durian juga biasa disebut lempok durian banyak digemari masyarakat kita apalagi bagi para pecinta durian. Rasa durian yang sangat khas dan dominan pada dodol durian ini bisa mengobati rasa kangen menikmati durian pada saat sedang tidak musim durian.
Berikut ini akan dijelaskan cara membuat dodol durian yang sangat mudah dan tidak membutuhkan banyak bahan karena memang hanya ingin menonjolkan rasa dari buah durian itu sendiri.
Berikut ini akan dijelaskan cara membuat dodol durian yang sangat mudah dan tidak membutuhkan banyak bahan karena memang hanya ingin menonjolkan rasa dari buah durian itu sendiri.
DODOL DURIAN
Bahan:
- 1 kg daging durian tanpa biji
- 500 gr gula pasir
Cara membuat dodol durian:
- Masak daging durian di dalam wajan, aduk terus sampai daging durian berwarna kuning kecoklatan
- Masukkan gula pasir, aduk terus sampai gula pasir mencair dan berwarna coklat kehitam-hitaman dan kering
- Setelah benar-benar kering dan semua tercampur rata, angkat wajan dari atas api dan biarkan sampai dodol dingin.
- Bungkus dodol durian dengan menggunakan plastik atau daun pisang dan simpan di tempat yang kering.
- Dodol durian akan awet sampai minimal 6 bulan bila cara menyimpanannya benar dan dikemas saat dodol durian benar-benar sudah dingin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar